Lompat ke konten
Beranda » Wisata Hutan Pinus Darmacaang Ciamis yang Eksotis

Wisata Hutan Pinus Darmacaang Ciamis yang Eksotis

Wisata Hutan Pinus Darmacaang Ciamis yang Eksotis dan Mengagumkan

Wisata Hutan pinus darmacaang adalah salah satu objek wisata eksotis di Ciamis. Hutan pinus darmacaang cikoneng baru saja dibuka kembali setelah sebelumnya di tutup karena keresahan warga akan adanya kejadian yang tidak di inginkan. Namun Tempat wisata mempesona ini kembali dibuka pada pertengahan tahun 2018, dan kini ramai diserbu orang dari berbagai tempat.

Tempat wisata di ciamis ini memang masih kurang hits daripada wisata alam lain seperti hutan pinus pal 16 cikole, hutan pinus sukamantri dan hutan pinus lainnya yang ada di Indonesia. Pesona alam luar biasa ternyata bisa kalian dapatkan dari hutan pinus Darmacaang ini, udara yang masih sejuk dan kawasan yang jarang tersentuh oleh kendaaraan membuat pohon rindang disekitarnya terus menyumbang oksegen untuk para pengunjung.

Khusus kalian warga Ciamis tentu tidak boleh melewatkan pesona wisata alam terbaik ini, Luangkan sedikit waktu untuk piknik bersama keluarga tercinta, teman paling kece, dan pacar kalian. Panorama alam disini terlihat jelas karena sudah dikelola dengan baik oleh pemerintah kabupaten Ciamis. Hutan pinus keren ini kini menjadi wisata alam paling favorit di Ciamis setelah sempat dibubarkan.

Melepas lelah dan rindu di hutan pinus Darmacaang merupakan pilihan liburan paling menarik karena banyak wisatawan yang sudah mencoba kesana termasuk saya sendiri sudah pernah masuk ke sana. Disana ada banyak sekali hutan pinus segar yang menyejukkan, alhasil saya sangat puas dengan keindahan alam disana, bahkan teman-teman ketagihan untuk kesana.

Objek Wisata Hutan Pinus Darmacaang

Hutan pinus darmacaang ciamis menjadi rekomendasi paling hemat menurut saya. Kenapa? karena untuk masuk ke hutan pinus darmacaang cikoneng ciamis kalian hanya perlu menyiapkan dana sebesar Rp.5.000 dan tidak termasuk parkir, Murah meriah karena memang promo besar-besaran.

Baca Juga :  5 Tempat Wisata di Bogor Paling Sering di Kunjungi Banyak Orang

Selain menyediakan pemandangan alam yang luas dan menakjubkan, hutan pinus darmacaang ini sangat instagramable. Jadi, sangat cocok bagi kalian yang suka mengunggah foto lewat Instagram atau media sosial lainnya. Selain bisa mengabadikan momen bersama kalian juga bisa menyewa hammock dengan dana Rp.10.000 agar lebih santai dan nayaman untuk menikmati keindahan hutan pinus ini.

Wisata hutan pinus darmacaang bukan hanya untuk anak remaja saja, kalian para orang tua juga bisa rekreasi sambil makan bersama. Jika tidak ingin ribet mengambil barang bawaan, bisa pesan nasi lewat warung-warung yang ada di sekitar kawasan hutan pinus. Lauk pauk yang disediakan cukup lengkap dan juga bisa request sesuai keinginan.

Karena nyaman dan betah berlama-lama di objek wisata ini kalian bisa berkemah, disana juga tersedia tempat khusus untuk membangun tenda. Setelah berkemah, usahakan bangun pagi agar sehat dan tidak ketinggalan untuk menikmati udara sejuk dan embun pagi yang menyegarkan tubuh.

Bagi kalian yang tertarik untuk menikmati tempat wisata keren ini silahkan langsung saja datang ke lokasi hutan pinus darmacaang yang terletak di Dusun Sorok, Desa Darmacaang, Kecamatan Cikoneng, Kabupaten Ciamis.

Jika tidak tahu jalan, silahkan gunakan google maps. Sedikit informasi jalan ke hutan pinus darmacaang adalah datang terlebih dahulu ke Ciamis setelah itu menuju kecematan cikoneng dan masuk ke arah kujang (arah utara) dan jika sudah menemukan tugu kujang silahkan belok ke arah Darmacaang. Jika masih bingung dengan penjelasan diatas silahkan tanyakan kepada warga setempat.

Itulah sedikit pembahasan mengenai objek wisata hutan pinus darmacaang yang eksotis dan mengagumkan. Silahkan datang ke Hutan Pinus Darmacaang saat cuaca cerah karena biasanya jika dimusim hujan akan susah untuk kesana karena jalan menuju kawasan wisata masih terjal dan cukup berbahaya jika dilalui dalam keadaan hujan.

Baca Juga :  10 Tempat Wisata Populer dan Menakjubkan yang ada di Indonesia

Demikian yang bisa disampaikan pada artikel kali ini, semoga infromasi wisata hutan pinus darmacaang, informasi lokasi, harga tiket serta faslitas mengenai wisata menarik dan cocok untuk liburan ini bisa dicerna dengan baik. Jika ada pertanyaan silahkan lampirkan di kolom komentar dan dengan demikian informasi yang saya berikan tentang rekomendasi objek wisata hutan pinus telah selesai, terimakasih dan selamat berkunjung ke Darmacaang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *