Tips Membeli dan Memilih AC Bekas Berkualitas โ Air Conditioner atau AC adalah sebuah alat yang mampu mengubah udara sekitar menjadi dingin yang bisa di sesuaikan dengan menggunakan remote control.
Harga AC sangat beragam dan terkadang tidak cocok di kantong, oleh karena itu banyak orang yang lebih memilih AC bekas sebagai alternatif untuk mendapatkan harga miring.
Namun untuk mendapatkan AC bekas berkualitas tentu tidak mudah, di butuhkan beberapa tahapan dan kesabaran karena membeli AC secara asal hanya akan merugikan bukan untung tapi malah buntung.
Ketika membeli barang bekas khususnya AC bekas, hal yang harus diperhatikan adalah :
- Kualitas barang.
- Harga barang.
- Siapa yang menjual barang tersebut.
Tiga Aspek tersebut saya rasa harus kalian perhatikan jika ingin mendapatkan AC bekas berkualitas agar awet dan tahan lama saat digunakan. Lebih baik beli AC bekas atau baru?
Membeli Ac Bekas Atau yang Baru?
Rata-rata orang membeli AC bekas karena faktor harga, benar bukan? Dengan membeli barang bekas kita bisa menghemat biaya hingga 50% dari pada harus membeli barang baru, namun kekurangannya adalah banyaknya penipuan-penipuan para penjual dengan menampilkan barang bagus di luar saja, setelah beberapa minggu kemudian malah terlihat tidak layak pakai.
Selain itu kerugian saat membeli AC bekas adalah harus siap dengan perbaikan-perbaikan agar barang tersebut kembali normal. Untuk itu kalian harus bisa teliti dan jeli sebelum jabat tangan terjadi dalam pembelian tersebut.
Jika punya uang lebih baik membeli AC baru namun jika ingin menghemat biaya sangat disarankan untuk membeli AC bekas agar mendapatkan potongan yang lumayan, apalagi dengan kualitas barang yang tidak jauh berbeda dengan yang baru. Dari penjelasan diatas tentu kalian bisa memahami untung rugi beli AC bekas, berikut ini uraiannya :
Keuntungan Membeli AC bekas
- Harga AC Bekas LEBIH murah
- Mempunyai banyak Pilihan Harga
- Dapat memilih barang sesuka hati tanpa takut kemahalan
Kerugian beli AC bekas
- Barang sudah tidak baru/gress
- Barang kurang terjamin
- Tidak ada garansi resmi
- Resiko penipuan besar
Dari data tersebut sudah bisa kalian ketahui bahwa membeli AC bekas lebih beresiko dari pada membeli AC baru yang tentu sudah terjamin kualitasnya.
Namun membeli barang bekas tidak selalu begitu asal kita tahu tips memilih AC bekas yang baik itu seperti apa agar tidak mudah tertipu. Seperti apa trik memilih AC bekas agar tidak tertipu?
Cara Memilih AC Bekas Berkualitas
Untuk menjawab pertanyaan tersebut, saya admin duniaawam.com akan memberikan wawasan dan pengetahuan yang bisa kalian pelajari tentang tips memilih AC bekas agar tidak menyesal dan merasa di bodohi oleh penjual di kemudian hari, silahkan simak yang berikut ini.
1. Melakukan Pengecekan Pada Fisik AC Bekas
Melakukan pengecekan pada fisik AC merupakan hal yang wajib sebab fisik merupakan bagian yang menonjol dan orang akan lebih tertuju kepada fisik suatu barang dari pada dalamnya.
Jika ada kecacatan fisik, usahakan tanyakan kenapa bisa cacat dan jika ada goresan sedikit-sedikit itu masih dalam tahap wajar, tapi jika ada belah atau retak wajib ditanyakan perihal tersebut kepada penjual.
2. Cek Perlengkapan AC bekas
Selain mengecek bagian fisik, jangan lupa mengecek perlengkapan-perlengkapan AC bekas yang akan di beli apakah masih ada atau tidak, jika ada maka syukur dan jika tidak ada kalian harus membeli lagi perlengkapan tersebut.
Jangan lupa tanyakan garansi dari AC tersebut, jika masih ada maka minta kepada penjual untuk di lihat garansi barang tersebut apakah masih berlaku atau tidak.
3. Cek Kinerja AC Bekas Apakah Baik atau Tidak
Setelah mengecek bagian perlengkapan AC, jangan lupa untuk mengecek apakah AC berjalan atau tidak, lakukan beberapa kali percobaan sebelum terjadi deal dengan penjual agar barang tersebut dapat dipastikan layak pakai atau tidak.
4. Cek Suara AC bekas
Jika AC berjalan bukan berarti baik, kalian juga harus memastikan bahwa suara AC tersebut mulus dan tidak mengeluarkan suara aneh atau tidak enak di dengar, jika ada suara seperti itu maka wajib dicurigai dan segera tanyakan kepada sang penjual ac bekas tesebut.
5. Periksa Bagian-Bagian Outdoor AC bekas
Kamu tentu sering melihat beberapa bagian yang sering dipasang diluar ruangan bukan? jangan lupa periksa bagian-bagian seperti kompresor AC masih dalam keadaan utuh atau tidak, Lakukan cek pada bagian kondensor apakah ada kebocoran atau tidak dan yang tidak kalah penting adalah bagian transfer listrik antara indoor dan outdoor apakah tersambung dengan baik atau tidak.
6. Waspadai Harga yang Dipasang Penjual
Mewaspadai harga yang ditetapkan sang penjual merupakan hal yang cukup penting saat membeli AC bekas, tidak sedikit para penjual yang memasang harga murah untuk memancing minat para pembeli agar mereka tergiur dengan harga murah yang di tawarkan.
Jika mungkin ajak teman yang mengerti tentang AC dan harga pasarannya, itu akan lebih baik atau jika kalian mengerti bagian-bagiannya namun tidak mengetahui harga pasarannya bisa cek di toko-toko online seperti olx atau di forum-forum seperti yahoo dan kaskus.
Sebab, barang yang mahal tidak selalu bagus dan barang yang murah juga tidak selalu bagus. Jadi pada intinya bagaimana kita memilah dan memilih barang tersebut, usahakan jangan mudah terpengaruh oleh harga yang murah dan lakukan pengamatan terlebih dahulu sebelum deal dengan penjual.
7. Jika Deal, Minta Garansi Kepada Penjual
Hal ini dilakukan agar penjual tidak memberikan barang yang tidak layak pakai sehingga bila terjadi kendala atau terlihat kecacatan bisa komplain kepada penjual tersebut, jangan lupa setelah membeli AC bekas usahakan agar di cek ke servis AC yang tersedia untuk memastikan bahwa AC tersebut masih bagus atau tidak.
Harga AC Bekas Paling Murah
Selain membeli AC bekas secara offline atau langsung, kalian juga bisa membeli barang tersebut di toko online dengan harga yang lebih terjangkau. Banyak sakali toko online yang menyediakan AC bekas, salah satunya adalah OLX.
Disana kalian bisa membeli berbagai macam merk AC bekas dan harga yang bervariatif (silahkan buka sendiri), namun kalian tidak bisa langsung melihat barang yang akan di beli karena terhalang oleh jarak. Jika ada cacat, kalian bisa mengajukan pengembalian barang agar barang dapat di tukar atau uang kembali.
Penutup, itulah beberapa tips memilih AC bekas yang bisa dijadikan reverensi dan menambah wawasan kalian yang masih awam dalam dunia elektronik dan jual beli barang bekas. Selain itu tips memperbaiki layar tv full hijau bisa menjadi topik yang seru untuk dibahas.
Semoga apa yang sudah saya sampaikan tentang Tips Membeli dan Memilih AC Bekas dapat bermanfaat dan jika ada hal yang kurang di mengerti silahkan tanyakan di komentar atau hubungi kami di informasi kontak, selamat beraktivitas kembali.